Pemkab Ngawi Gandeng Seluruh Elemen Masyarakat “Satukan Aksi Basmi Korupsi”

NGAWI – Peringatan Hari Anti Korupsi Sedunia (Hakordia) Tahun 2025 digelar Pemerintah Kabupaten Ngawi melalui Inspektorat sebagai bentuk penguatan komitmen dalam memerangi praktik korupsi. Melalui momentum ini, Pemkab mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersatu dalam gerakan pemberantasan korupsi.

Acara yang berlangsung di Mal Pelayanan Publik tersebut diawali dengan kegiatan menyapa masyarakat yang sedang mengurus layanan publik, dilanjutkan pembagian suvenir dan sosialisasi antikorupsi. Kegiatan ini dihadiri Forkopimda, OPD, serta perwakilan berbagai elemen masyarakat peduli antikorupsi.

Wakil Bupati Ngawi, Dwi Rianto Jatmiko, menegaskan bahwa tema Hakordia 2025, yakni “Satukan Aksi Basmi Korupsi”, sangat relevan dengan kebutuhan penguatan integritas dan pencegahan praktik korupsi di berbagai sektor. Ia menilai, pendidikan nilai antikorupsi sejak usia dini merupakan bagian penting dalam membangun generasi berintegritas. Pada kesempatan tersebut juga diperkenalkan Patriot Penyuluh Anti Korupsi (PAKSI) dari kalangan pemuda yang diharapkan dapat aktif memberikan edukasi kepada generasi muda.

Wabup menambahkan bahwa pemberantasan korupsi tidak bisa hanya mengandalkan pemerintah. Peran media, organisasi masyarakat, pemerintah desa, organisasi kepemudaan, hingga komunitas akar rumput memiliki posisi strategis dalam pengawasan publik dan pencegahan korupsi.

Secara nasional, peringatan Hakordia menjadi agenda penting untuk meneguhkan komitmen bersama memperkuat budaya integritas, membangun tata kelola pemerintahan yang transparan dan akuntabel, serta mewujudkan pelayanan publik yang semakin berkualitas.

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *