Ngawi – Seekor sapi betina seberat 2 kwintal lebih terperosok ke dalam lubang septictank dengan kedalaman 5 meter. Petugas Damkar dan relawan berhasil melakukan evakuasi hampir 1 jam. Prosesnya cukup dramatis lantaran lubang septictank cukup sempit.
Sapi betina ini diketahui milik Untari (45) warga Desa Pancingan Kec. Padas Kab. Ngawi. Untari kebingungan lantaran sapi kesayanganya mendadak lenyap dari kandang Minggu (26/05/2024) dini hari. Tali pengikatnya sudah lepas. Setelah dicari sapi ini ternyata masuk ke dalam lubang di belakang kandang.
“Karena sulit mengangkatnya dan tidak tahu caranya, akhirnya melaporkan kejadian kepada petugas Damkar,” terang Untari. Siang hari rombongan Damkar dan relawan berdatangan ke lokasi kejadian.
Lubang yang sempit menyebabkan petugas kesulitan. Langkah diambil dengan cara mengisi lubang dengan air hingga sapi ini terangkat perlahan ke permukaan lubang. Diangkat dengan tali akhirnya sapi berhasil diselamatkan meski mengalami luka luka. Prosesnya hampir satu jam. (Ito/ndor).