KAB. MADIUN – Momen libur panjang kenaikan kelas menjadi waktu yang ditunggu banyak orang, terutama untuk berkumpul dan menghabiskan waktu bersama keluarga. Salah satu destinasi wisata yang bisa menjadi pilihan adalah Hutan Pinus Nongko Ijo, wisata alam yang menawarkan suasana sejuk dan asri di tengah perbukitan.
Terletak di Desa Kare, Kecamatan Kare, Kabupaten Madiun, Hutan Pinus Nongko Ijo berada sekitar 26 kilometer dari pusat kota dan dapat ditempuh dalam waktu kurang lebih 45 menit. Setibanya di lokasi, pengunjung akan disambut oleh barisan pohon pinus yang rindang serta udara segar yang menenangkan.
Wisata ini menyediakan berbagai fasilitas penunjang, seperti area camping, outbound, taman bermain, rumah pohon, toilet, hingga warung makan. Beragam spot foto instagramable juga tersedia, menjadikannya tempat yang cocok untuk menghabiskan waktu bersama keluarga maupun sahabat.
Yuda, pengelola Hutan Pinus Nongko Ijo, menambahkan bahwa tempat ini bukan hanya sekadar lokasi rekreasi, tetapi juga hasil kolaborasi antara masyarakat dan pemerintah dalam mengembangkan wisata berbasis potensi lokal.
Dengan tiket masuk hanya Rp5.000, pengunjung sudah bisa menikmati keindahan alam dan beragam fasilitas yang tersedia. Hutan Pinus Nongko Ijo buka setiap hari mulai pukul 07.00 hingga 17.00 WIB.
Bagi Anda yang ingin melepas penat dari rutinitas harian tanpa harus mengeluarkan biaya besar, Hutan Pinus Nongko Ijo bisa menjadi pilihan wisata yang menarik dan terjangkau.