PONOROGO – Warga Desa Pomahan, Kecamatan Pulung, Ponorogo, digemparkan dengan kasus dugaan pembunuhan yang menimpa pasangan suami istri, Kaseno (65) dan Sarilah (60). Keduanya ditemukan tewas di dalam rumah dengan kondisi tertutup kain jarik dan pasir pada Senin siang (22/9/2025).
Pelaku diduga merupakan anak kandung korban sendiri, S (30), yang disebut mengalami gangguan kejiwaan. Peristiwa ini pertama kali diketahui oleh anak pertama korban, Harti, yang menemukan kedua orang tuanya sudah tidak bernyawa sekitar pukul 14.00 WIB, sebelum melaporkan ke ketua RT setempat.
Ketua RT, Jarno, membenarkan penemuan tersebut dan langsung melaporkan kejadian ke pihak kepolisian. Dari hasil penyelidikan sementara, pelaku diduga berhalusinasi melihat ular besar masuk ke rumah. Dalam kondisi itu, ia memukul kedua orang tuanya dengan benda tumpul hingga tewas, lalu menyimpan jenazah di kamar dan menutupinya dengan pasir serta kain jarik.
“Pelaku juga sempat melarang kakaknya untuk masuk ke dalam rumah,” ungkap Imam Jumali, Kasat Reskrim Polres Ponorogo.
Saat ini pelaku sudah diamankan dan masih menjalani pemeriksaan intensif. Sementara jenazah kedua korban telah dievakuasi ke RSUD dr. Harjono Ponorogo untuk dilakukan autopsi. Kasus ini masih dalam penyelidikan mendalam Polres Ponorogo.

