Bulan Mei Pemkab Madiun Bakal Buka Rekrutmen CASN Sebanyak 342 Formasi

Kab Madiun – Pemkab Madiun telah menerima persetujuan terkait rekrutmen ASN dari Menpan RB. Rencananya pada bulan mei pendatang pendaftaran ASN  formasi PPPK dan PNS dibuka.

Warga Kabupaten Madiun yang bermimpi menjadi abdi negara terbuka kesempatan pada tahun ini seiring dengan telah disetujuinya ratusan formasi aparatur sipil negara (ASN) baik pegawai negeri sipil (PNS)  maupun pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK).

Pada tahap pertama ini ada 342 formasi yang telah disetujui oleh  Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negera Dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan-RB). Diantaranya 332 formasi untuk CPPPK, 10 formasi untuk CPNS (tenaga kesehatan). 

Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Madiun Heru Kuncoro mengatakan dari  10 formasi untuk calon PNS. Keseluruhannya dikhususkan untuk formasi tenaga kesehatan. Sementara untuk ratusan formasi PPPK masih menunggu surat dari Kemenpan-RB.

Play

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *