Demi Sembako Murah, Ratusan Warga Bibrik Rela Antre Panjang

Kab Madiun – Ratusan warga desa Bibrik Kecamatan Jiwan Kabupaten Madiun rela antre hingga mengular demi mendapatkan sembako murah. Tingginya harga sejumlah kebutuhan pokok saat ini menjadi alasan utama para warga memadati operasi pasar murah tersebut.

Adapun komoditas yang disediakan mulai dari beras 1,8 ton yang dijual dengan harga Rp 8.000 per kilogram dimana harga normalnya Rp 10.500 per kilogram. Telur ayam tersedia 3 kwintal dijual dengan harga Rp 26.000 per kilogram atau selisih Rp 5.000 per kilogram dibanding dipasaran.

Kemudian daging ayam seberat 25 kilogram dijual Rp 28.000 per kilogram. Minyak goreng 1.200 liter yang dijual Rp 12.500 per liter. Bawang merah sebanyak 40 kilogram dihargai Rp 26.000 per kilogram. Bawang putih sejumlah 50 kilogram dihargai Rp 29.000 per kilogram serta ada susu kental manis, gula dan juga mie instan dengan harga lebih rendah dari harga pasaran.

Play Video Berita

Share