Diduga Hilang Konsentrasi, Pemotor Tabrak Truk Bermuatan Tanah di Jalan Basuki Rahmat Madiun

KOTA MADIUN – Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Basuki Rahmat, Kelurahan Tawangrejo, Kota Madiun, pada Selasa (4/11/2025) siang. Seorang pengendara motor menabrak bagian belakang truk bermuatan tanah yang sedang melintas pelan menuju lokasi proyek pembangunan.

Berdasarkan informasi di lokasi, kecelakaan tersebut melibatkan sepeda motor Yamaha NMAX bernomor polisi AE 5239 QK yang dikendarai A.E., warga Mojomanis, Kecamatan Kwadungan, Kabupaten Ngawi. Sementara truk dump bernomor polisi AE 9017 UP dikemudikan oleh Tri Santoso, warga Bondrang, Kecamatan Sawoo, Kabupaten Ponorogo.

Menurut keterangan warga sekitar, sepeda motor yang dikendarai korban melaju dari arah utara menuju selatan. Saat itu, truk dump tengah berjalan pelan dan hendak berbelok ke arah lokasi pembangunan. Diduga, pengendara motor melaju dengan kecepatan tinggi dan hilang konsentrasi sehingga tidak sempat mengerem ketika jarak dengan truk sudah terlalu dekat.

Benturan keras pun tak terhindarkan. Akibat kecelakaan tersebut, pengendara motor mengalami luka-luka dan langsung dievakuasi ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan pertolongan medis.

Petugas Satlantas Polres Madiun Kota yang tiba di lokasi langsung melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan mengamankan kendaraan yang terlibat. Kanit Gakkum Satlantas Polres Madiun Kota, Ipda Fendik Sigit, mengimbau kepada masyarakat agar lebih berhati-hati saat melintasi kawasan proyek pembangunan.

“Pengendara sebaiknya selalu menjaga jarak aman, memperhatikan kondisi sekitar, dan tidak memacu kendaraan terlalu cepat. Kami juga mengingatkan orang tua agar tidak mengizinkan anak di bawah umur mengendarai sepeda motor di jalan raya,” ujarnya.

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *