Hari Kedua Pencarian Korban Laka Air Belum Di Temukan

Ngawi – Hari kedua proses pencarian korban laka air di sungai Bengawan Madiun kembali dilakukan. Meski begitu hingga Sabtu petang belum di temukan keberadaan korban dan faktor cuaca yang mendung untuk pencarian sementara dihentikan.

Seperti diberitakan sebelumnya, korban didik nugroho di kabarkan tenggelam dan hanyut di sungai bengawan madiun. Hingga kini proses pencarian telah masuk hari ke dua dan korban juga masih belum ditemukan.

hari kedua pencarian korban tenggelam didik nugroho (28) tahun warga desa ngompro, kecamatan pangkur ngawi, belum ada titik terang. Dalam proses pencarian ini petugas gabungan menurunkan 4 lcr atau perahu karet untuk penyusuran sungai.

Proses penyusuran dilakukan mulai titik korban tenggelam hingga berjarak sekitar 13 km ke arah hilir. Kasi evakuasi dan penyelamatan satpol pp dan damkar ngawi, purwanto menjelaskan proses pencarian dilakukan baik dengan lcr maupun pemantauan dari sekitar tepi sungai. Namun karena debit air yang tinggi dan arus cukup deras hingga hari kedua ini juga masih nihil.

Proses pencarian dihentikan sementara mengingat kondisi mulai gelap, namun pemantauan tetap dilakukan.

Play Video Berita

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *