Hiswana Migas Pastikan BBM di Kota Madiun Aman, Tak Ada Campuran Air di Tangki SPBU

KOTA MADIUN – Setelah maraknya laporan kendaraan mogok usai mengisi bahan bakar di beberapa wilayah Jawa Timur, Hiswana Migas Madiun melakukan inspeksi mendadak (sidak) di sejumlah SPBU di Kota Madiun. Hasilnya, tidak ditemukan adanya campuran air maupun cairan lain dalam tangki bahan bakar.

Salah satu sidak dilakukan di SPBU Jalan Yos Sudarso, dengan pemeriksaan meliputi tangki pendam dan nozzle pengisian BBM. Petugas juga melakukan uji pasta pendeteksi air, dan hasilnya menunjukkan warna pasta tidak berubah, yang menandakan BBM aman serta sesuai standar distribusi.

Ketua Hiswana Migas Madiun, Agus Wiyono, menegaskan bahwa kegiatan ini dilakukan untuk menenangkan masyarakat dan memastikan kualitas serta pasokan BBM tetap terjaga. “Kami ingin memastikan masyarakat tidak khawatir. BBM yang beredar di Kota Madiun aman, tanpa campuran air, dan seluruh proses distribusinya diawasi bersama instansi terkait,” ujarnya.

Hiswana Migas juga terus berkoordinasi dengan Pertamina, Dinas Perdagangan, dan para pengusaha SPBU untuk menjaga mutu bahan bakar. Dengan hasil pemeriksaan yang menunjukkan kondisi aman, masyarakat diminta tetap tenang karena pasokan BBM di Kota Madiun dipastikan tidak bermasalah.

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *