Ratusan Hektar Tanaman Padi Gagal Panen

Ngawi – Hama wereng dan tikus menyebabkan ratusan hektar tanaman padi di Kabupaten Ngawi terancam gagal panen. Banyak petani yang akhirnya membiarkan lahan sawah mereka hingga ditumbuhi rumput dan memilih untuk digunakan sebagai pakan ternak.

Seperti inilah kondisi lahan persawahan yang ada di Desa Beran Kecamatan Kabupaten Ngawi. Hampir sebagian besar lahan sawah mereka dibiarkan hingga ditumbuhi rumput. Para petani mengaku jika tanaman padi tersebut sudah tidak bisa diselamatkan karena serangan hama wereng dan tikus. Sehingga tidak sedikit yang membiarkan lahan tanaman padi dan memilih digunakan untuk pakan ternak.

salah satu petani setempat mengaku sudah cukup banyak keluar biaya untuk menyelamatkan tanaman padinya agar tidak gagal panen. Karena operasional tidak sebanding dengan biaya hasil yang didapat maka lebih memilih membiarkannya.

Play Video Berita



Share