Cegah Penyalahgunaan Narkoba, 90 Crew KAI Daop 7 Jalani Test Urine

Kota Madiun – PT KAI Daop 7 Madiun bekerjasama dengan Badan Narkotika Nasional (BNN) Nganjuk melakukan pemeriksaan tes urine secara acak crew awak KAI. Pemeriksaan urine dilakukan untuk memastikan kru KA tidak terpengaruh narkoba. Hal ini untuk memastikan kondisi crew KAI terhindar dari pengaruh narkoba pada masa angkutan lebaran 2024.

Satu per satu crew PT KAI Daop 7 Madiun dilakukan pemeriksaan urine oleh Badan Narkotika Nasional (BNN) Nganjuk. Sekitar 90 kru awak kereta api menjalani test urine dari berbagai posisi dan jabatan.  Test urine ini sebagai langkah antisipasi PT KAI Daop 7 Madiun untuk kesiapan kru menghadapi masa angkutan lebaran 2024.

Seorang petugas pengatur perjalanan kereta api (PPKA) di Stasiun Walikukun Ngawi Apriyanto menyambut positif adanya pemeriksaan urine. Hal itu untuk memastikan kondisinya prima tanpa terpengaruh narkoba.

Play

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *