Ngawi – Seorang warga tewas dan 3 luka-luka akibat terjun ke jurang saat penggrebekan judi sambung ayam yang dilakukan petugas Polsek Geneng Ngawi. Para pelaku ini kaget saat dilakukan penggrebekan sehingga beberapa diantaranya nekat terjun ke jurang.
Satu korban yang terluka sedang digendong warga saat hendak dibawa ke rumah sakit usai pengrebekan judi sambung ayam yang dilakukan petugas Polsek Geneng. Kejadian penggrebekan lokasi judi sabung ayam ini disekitar hutan di Desa Gerih Kecamatan Geneng Kabupaten Ngawi pada minggu petang kemarin.
Salah satu korban selamat mengaku saat pengrebekan terdengar tembakan pistol ke udara yang dilakukan petugas kepolisian. Sehingga membuat puluhan penjudi dan penoton berhamburan sehingga terjun ke jurang karena ketakutan.
Akibatnya seorang orang warga bernama Gunawan warga desa setempat tewas di lokasi kejadian. Orang tua korban tewas sempat menangis di kamar jenazah RSUD Soeroto Ngawi karena tidak menyangka anaknya tewas secepat itu secara mengenaskan. Sedangkan 3 orang yang mengalami luka-luka patah tulang langsung dilarikan ke Rumah Sakit Widodo Ngawi dan Rumah Sakit Geneng untuk mendapatkan perawatan intesif.