Tarik Minat Pembeli, Kambing Qurban Dapat Perawatan Mewah

Ponorogo – Beragam cara dilakukan peternak hewan kurban untuk menarik minat pembeli. Di Ponorogo pedagang kambing tak hanya memberikan pakan bernutrisi tapi juga perawatan istimewa. Seperti dimandikan setiap seminggu sekali layaknya di salon.

Demi kepuasan pelanggan dan memenuhi syariat islam, peternakan kambing di Desa Winong Kecamatan Jetis Kabupaten Ponorogo memberikan pelayanan ekstra kepada calon pembelinya.

Tak hanya menyediakan 100 ekor kambing jantan siap qurban tempat ini juga menawarkan berbagai fasilitas menarik. Salah satunya adalah salon khusus kambing.

Seperti salon pada umumnya kambing-kambing di sini dirawat setiap tujuh hingga sepuluh hari sekali. Mereka dimandikan dan diberi shampo atau creambath agar terlihat bersih dan lebih menarik.

Tak hanya menjaga kebersihan hewan maupun kandang di tempat ini juga diberikan nutrisi bagi kambing. Terutama kambing yang akan dijadikan hewan kurban. Peternak mengaku memberikan perawatan ekstra terutama dalam kebersihan demi memuaskan pelanggan.

Untuk harga kambing qurban mulai dari 2,7 juta hingga 7,5 juta rupiah atau menyesuaikan budget calon pembeli. Selain perawatan khusus hewan qurban berbagai servis lainnya juga diberikan untuk menarik minat dan memberikan kepuasan kepada konsumen. Kambing yang sudah dibeli bisa dititipkan di tempat ini hingga hari penyembelihan dan dikirim tanpa tambahan biaya. Jika kambing sakit akan langsung diganti dengan kambing lain.

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *